header niko 728 x 90

Yuk Tengok Ke Indahan Pantai Binangun Indah Lasem Rembang

Pantai Binangun Indah Lasem Rembang
Pantai Binangun Indah Lasem Rembang


Yuk Tengok Ke Indahan Pantai Binangun Indah Lasem Rembang. Pantai Binangun atau Pantai Binangun Indah (PBI) terletak di Desa Binangun Kecamatan Lasem Kabupaten Rembang (Jl. Raya Pantura Tuban) yang berjarak sekitar 18 km ke arah timur dari kota Rembang.

Pantai yang berada tepat di pinggir jalur Pantura ini menyuguhkan pemandangan yang eksotis dengan panaroma hamparan laut yang luas dan perahu-perahunya yang bisa dilihat langsung dari jalan raya maupun dari atas bukit petilasan Sunan Bonang atau dari atas bukit Jejeruk (lokasi makam Sultan Mahmud dari Minangkabau). Sungguh pemandangan yang menyegarkan mata.

Area parkir perahu - Pantai Binangun Indah Lasem Rembang

Pantai Binangun terletak di sisi barat daratan yang bernama Tanjung Bendo. Karena itulah yang membuat ombak di pantai ini menjadi lebih tenang. Tak heran jika banyak nelayan yang menjadikan tempat ini sebagai area parkir perahu terutama jenis mini purseine, guna menghindari hantaman langsung ombak Laut Jawa.

Pada hari libur di pagi hari Pantai Binangun cukup ramai, tepatnya di depan Hotel Binangun Indah. Tempat ini merupakan area rencana perbaikan pantai yang menjadi bagian dari proyek wisata Bonang Binangun Sluke (BBS) yang digagas oleh Pemkab Rembang.

Pantai Binangun merupakan pilihan yang tepat untuk menikmati birunya laut dan segarnya udara pagi hari. Di sini Anda juga bisa membawa pulang ikan segar dengan membelinya di TPI Binangun yang tidak jauh dari area tersebut.

Baca Juga Pantai Keren Lainnya di Kota Rembang.

Di sekitar pantai terdapat penyewaan perahu yang bisa digunakan untuk berkeliling pantai sekitar dengan tarif perahu Rp 20 – 30 ribu. Dan bagi yang hobi mancing, dengan membayar tarif sebesar 75 ribu anda akan diantar mancing seharian.

Selain itu, Pantai Binangun berada dalam satu kawasan dengan objek wisata pasujudan sunan bonang, makam putri cempo serta pusat belanja ikan kering atau hasil laut lainnya.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Yuk Tengok Ke Indahan Pantai Binangun Indah Lasem Rembang"

Post a Comment

Silahkan berkomentar sesuai tema, gunakan kata-kata yang bijak dalam berkomentar (no iklan, no porn, no spam). Komentar yang menyertakan link aktif, iklan, atau titip link, akan dimasukan ke folder SPAM. Terima Kasih.